Hidung berdarah atau mimisan merupakan kejadian yang dapat terjadi pada siapa pun, baik anak – anak maupun orang dewasa. Menurut istilah medis, mimisan disebut sebagai epistaksis yang bila tidak disebabkan oleh benturan pada benda keras fenomena tersebut kebanyakan terjadi secara spontan tanpa penyebab yang tidak kita ketahui secara pasti. Akan tetapi, alangkah baiknya jika kita memiliki pengetahuan yang tepat tentang penyebab dan cara mengatasi hidung mimisan agar bila dibutuhkan sewaktu – waktu, tidak perlu merasa kebingungan. Pengetahuan yang benar akan memberikan manfaat besar karena kita dapat mengetahui secara pasti bagaimana mimisan itu bias terjadi dan langkah mana yang paling tepat untuk mengatasinya.
Penyebab dan cara mengatasi hidung mimisan yang umum terjadi adalah sebagai berikut:
Penyebab hidung mimisan
1. Adanya trauma ringan maupun berat yang terjadi pada hidung seperti mengorek hidung dan mengeluarkan ingus terlalu keras, hingga terjadinya benturan dengan objek keras karena kecelakaan merupakan penyebab paling umum mimisan.
2. Penyebab selanjutnya adalah kelainan pembuluh darah misalnya yang terlalu tipis serta kelainan darah seperti leukemia, trombositopenia, dan anemia.
3. Pengaruh cuaca yang panas terbukti menjadi salah satu penyebab terjadinya perdarahan pada hidung atau mimisan. Pasalnya, ketika cuaca di sekitar kita sedang tinggi, otomatis kelembaban pun akan jauh berkurang. Hal tersebut menyebabkan terjadinya kekeringan pada setrum dan memicu terjadinya iritasi. Pada akhirnya, perdarahan pada hidung pun tak terelakkan lagi.
4. Adanya tumor di rongga hidung menjadi satu skenario terburuk yang mungkin pernah anda bayangkan mengenai penyebab terjadinya mimisan. Kemunculan benjolan merah keputihan pada hidung ini rawan terjadi pada anak – anak hingga remaja.
5. Penyebab lain terjadinya mimisan yang perlu diwaspadai adalah pertanda bahwa seseorang memasuki stadium kritis dari penyakit demam berdarah. Mimisan dalam kasus ini akan diikuti dengan perdarahan pada organ tubuh lainnya dan menunjukkan betapa berbahayanya keadaan kesehatan seseorang yang menyerah pada demam berdarah yang dideritanya. Pada tahap tersebut, ia harus segera diberikan perawatan intensif.
Berikut merupakan daftar cara mengatasi hidung mimisan yang baik dan benar.
cara mengatasi hidung mimisan
1. Langkah pertama yang harus diambil adalah memposisikan penderita mimisan agar posisi hidungnya lebih tinggi daripada jantung. Posisi yang paling ideal adalah duduk atau berdiri. Terlentang memang merupakan posisi santai, tetapi tidak dianjurkan karena justru akan menambah deras aliran darah dan posisi tersebut membuat penderita menelan aliran darah tersebut.
2. Membungkukkan badan sedikit ke depan dan melakukan pernafasan melalui mulut akan membantu kinerja hidung yang sedang terganggu.
3. Menekan cuping hidung selama sekitar lima menit akan membantu menghentikan aliran darah pada hidung dan mengompresnya dengan air dingin memicu melambatnya aliran darahnya.
4. Berkonsultasi dengan dokter merupakan langkah terbaik yang harus anda ambil baik ketika anda kebingungan akan terjadinya perdarahan hidup tersebut atau pun ketika langkah-langkah mudah sebelumnya tidak mampu menghentikan aliran perdarahannya.
0 komentar:
Posting Komentar