Bagi kebanyakan orang, postur tubuh yang sempurna adalah postor tubuh yang ramping dan tinggi. Banyak orang yang sangat terobsesi dengan berat badan mereka dan menggunakan segala cara agar bisa meraih berat tubuh yang ideal. Saat ini banyak ditemukan alat dan obat obatan yang bisa mempengaruhi perubahan berat badan. Namun demikian, merubah berat badan tidak sesulit membentuk tubuh ideal yang semampai. Untuk mencapai tinggi badan yang diinginkan, usia maksimal yang bisa diusahakan untuk mencapai tinggi yang dimau adalah 21 tahun. Mencapai tinggi badan yang ideal pun bukan proses yang mudah dan cepat. Untuk bisa mencapai tinggi badan yang diinginkan, inilah lima cara menambah tinggi badan dengan cepat dan alami tanpa menggunakan alat ataupun obat obatan.
1. Diet yang seimbang dan bernutrisi.
Untuk mencapai tinggi badan yang maksimal, remaja pada usia dibawah 21 tahun harus membiasakan diri untuk mengkonsumsi makanan yang seimbang dan bernutrisi. Badan yang sedang dalam usia pertumbuhan sangat membutuhkan asupan nutrisi yang seimbang untuk menunjang perkembangan. Apabila badan kekurangan nutrisi penting seperti kalsium, maka tubuh akan mengambil nutrisi dari tulang. Semakin sering tulang dikurangi kadar kalsiumnya, semakin sulit untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Makan makanan yang seimbang adalah kebiasaan yang sehat sekaligus menunjang perkembangan. Jangan lupa pula mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin D yang sangat bagus bagi pertumbuhan tulang dan gigi.
2. Olahraga dan beraktivitas
Sangatlah penting bagi remaja untuk mengisi hari harinya dengan berbagai macam aktivitas. Banyak penelitian kesehatan yang menyimpulkan bahwa aktivitas fisik pada remaja usia dibawah 21 tahun akan memberi dampak positif bagi kesehatan dan perkembangan. Banyak sekali macam olahraga yang dapat menunjang pertumbuhan badan, seperti bola basket, bola voli, badminton, dan masih banyak lagi. Yang perlu diperhatikan juga adalah kegiatan sehari hari. Perlu sekali untuk banyak beraktivitas diluar ruangan untuk meningkatkan kesehatan dan kekebalan tubuh. Olahraga yang tidak sesuai bagi mereka yang ingin membentuk tubuh yang tinggi ideal adalah olahraga angkat beban.
3. Istirahat yang cukup
Walaupun sangat sepele, istirahat dan tidur yang cukup adalah faktor penting yang menunjang pertumbuhan. Sudah terbukti dari beragam penelitian bahwa tidur yang cukup minimal 8 jam perhari dapat membantu proses pertumbuhan badan. Hal ini dikarenakan ketika kita tertidur, tubuh memproduksi hormon pertumbuhan dengan maksimal. Maka dari itu sangat tidak dianjurkan bagi para remaja untuk tidur terlalu larut atau mengurangi jatah istirahatnya.
4. Hindari Alkohol dan Zat Berbahaya Lainnya
Masa pertumbuhan adalah masa dimana remaja perlu memperbanyak asupan nutrisi yang berguna dan mengurangi sebisa mungkin zat zat yang berdampak jelek bagi tubuh. Oleh karena itu, untuk membantu menjaga proses pertumbuhan yang optimal, remaja harus berusaha untuk menjaga pola hidup yang sehat. Pola hidup yang sehat diantaranya bisa dilakukan dengan cara menghindari zat berbahaya bagi tubuh, seperti alkohol, obat obatan narkotik, dan juga zat berbahaya dari rokok. Dengan menghindari elemen yang berbahaya seperti itu, remaja dapat menjaga pola hidup yang sehat dan bersih yang juga menunjang perkembangan fisiknya.
5. Hindari pestisida.
Cara menambah tinggi badan dengan cepat dan alami yang terakhir adalah menghindari zat yang berbahaya bagi pertumbuhan. Penelitian baru baru ini membuktikan bahwa zat berbahaya yang terkandung pada makanan dapat mempengaruhi perkembangan fisik remaja. Salah satu zat berbahaya yang harus dihindari adalah pestisida. Pestisida adalah zat kimia berbahaya yang digunakan dalam pertanian untuk menghilangkan hama dari tumbuhan. Saat ini banyak sekali petani yang menggunakan pestisida untuk meningkatkan hasil panen mereka. Disatu sisi, produk makanan yang dihasilkan terkontaminasi oleh zat pestisida. Untuk pencegahan, mengkonsumsi bahan makanan organik adalah cara yang paling aman. Selain itu, mencuci bersih bahan makanan sebelum diolah dapat pula membantu kita untuk menjaga kebersihan makanan.
Selain cara menambah tinggi badan dengan cepat dan alami di atas, faktor peninggi badan juga dipengaruhi oleh faktor gen. Tetapi, walaupun begi mencoba tidak ada salahnya. semoga bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar