Minggu, 21 April 2013

Ketahui Penyebab Susah Tidur dan Temukan Cara Tepat Mengatasinya

Penyebab Susah Tidur
Tidur merupakan kebutuhan mutlak manusia setiap harinya. Rutinitas yang satu ini tak hanya sekedar menjadi jawaban ketika manusia membutuhkan pelampiasaan saat merasakan fenomena alami rasa kantuk, tetapi juga kegiatan ‘rekreasi’ harian bagi tubuh manusia yang mengalami kepenatan setelah melakukan aktifitas. Kualitas tidur yang dimiliki setiap orang berbeda-beda.

Perbedaan ini banyak tergantung pada pola tidur yang dibentuk oleh setiap orang selama kurun waktu tertentu. Pola tidur berbeda yang dimiliki setiap orang berpengaruh pada apakah seseorang dapat menikmati tidur dengan kualitas yang baik atau justru membawa pada berbagai masalah dalam tidur. Pasalnya, orang yang memiliki masalah dengan kuantitas dan kualitas tidurnya, sedikit banyak juga akan merasakan dampak pada kesehatannya. Berikut ini beberapa penyebab susah tidur dan cara tepat mengatasinya.


  1. Terganggunya pikiran seseorang oleh satu atau dua hal merupakan jawaban teratas mengapa seseorang mengalami susah tidur. Salah satu faktor penunjang dalam mendapatkan kualitas tidur yang baik adalah siapnya seluruh komponen dalam tubuh untuk ‘mengijinkan’ seseorang tidur, termasuk otak. Keadaan siap ini adalah ketika otot-otot beserta aliran darah dalam tubuh ‘menyerahkan diri’ untuk diistirahatkan. Begitu pula dengan otak yang memiliki kesadaran bahkan tubuh akan beristirahat. Dengan poin-poin tersebut, tubuh akan ‘bersantai’ hingga keadaan dimana ia benar-benar siap untuk diistirahatkan. Tidur yang berkualitas pun siap ‘dihidangkan’. Meditasi ringan dapat membantu mendapatkannya dengan lebih mudah.
  2. Kelelahan yang amat sangat harusnya menjadi salah satu alasan seseorang untuk tidur dengan pulas. Akan tetapi pernyataan tersebut tidak berlaku bagi sebagian orang. Kelelahan yang amat sangat justru menjadi salah satu penyebab susah tidur. Meminum banyak air putih juga dapat membantu melancarkan peredaran darah yang kurang lancar sehingga otot dan tulang yang bermasalah akibat rasa lelar akan berkurang. Mengkonsumsi pola makan yang sehat juga akan membantu menuju pola hidup lebih sehat. Pada akhirnya, akan lebih mudah pula untuk ‘berteman’ dengan tidur yang berkualitas dan gangguan tidur hanyalah masa lalu.
  3. Gangguan susah tidur yang telah mengendap menjadi suatu penyakit layaknya insomnia membutuhkan perhatian yang lebih serius. Sebelum sampai pada tahap kronis, ada baiknya ritual pencegahan gencar kita lakukan sebelum menjadi lebih sulit untuk disembuhkan. Meminta saran dokter adalah cara pertama paling dianjurkan ketika gangguan susah tidur telah menjelma menjadi penyakit.
  4. Ketergantungan terhadap kafein ternyata juga dapat memicu gangguan susah tidur. Ketika kafein telah mendarah daging pada seseorang hingga menjadikannya sebagai kebutuhan, pola hidup juga akan berantakan. Jelas jika seseorang banyak mengkonsumsi kafein selama beraktifitas, dapat dibayangkan bagaimana ia akan mengalami susah tidur pada malam harinya. Mulai mengurangi ketergantungan pada kafein sebelum menjadi candu merupakan alternatif bijaksana yang dapat Anda ambil.
Demikian penyebab susah tidur dan cara mengatasinya, semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar